Fenomena Serangan Serangga dan Hewan di Indonesia

Fenomena Serangan Serangga dan Hewan di Indonesia - Kejadian luar biasa yang meresahkan masyarakat beberapa waktu yang lalu bahkan yang dampaknya masih terasa sampai saat ini merupakan fenomena yang sulit dipercaya. Bagaimana tidak, beberapa daerah di Indonesia banyak mengalami serangan dari serangga Tomcat serta bagaimana cara mencegah dan mengobati racun Tomcat tersebut juga masih banyak menjadi bahan pembicaraan dan tak hanya itu saja hewan yang sebenarnya tidak berbahaya dan bukan merupakan musuh dari manusia pun kini juga menjadi permasalahan di masyarakat. Mari kita melihat beberapa fenomena serangan serangga dan hewan di Indonesia.

Fenomena Serangan Ulat Bulu

Serangan ulat yang terjadi di Probolinggo merupakan kejadian luar biasa dengan siklus yang aneh.  Ulat - ulat bulu tersebut muncul di pemukiman. Menempel di tembok - tembok rumah dan hidup di pohon - pohon mangga dan tanaman lainnya. Walaupun sudah dilakukan penyemprotan dengan pestisida justru jumlah serangga ini malah semakin banyak. Dua kota lain yang juga terkena serangan ulat bulu adalah Bandung dan Lamongan. Serangan ulat bulu ini disinyalir adalah merupakan akibat dari perubahan cuaca yang ekstrim. Dan juga karena burung pemangsa ataupun predator lain dari serangga ini sudah musnah atau langka. Sehingga mengakibatkan jumlah serangga ini semakin banyak.

Fenomena Serangan Monyet

Serangan Monyet yang terjadi di Sidoarjo benar - benar meresahkan warga. Karena monyet - monyet itu menggigit dan melukai beberapa warga Taman Sidoarjo. Kemunculan monyet - monyet ini sendiri belum diketahui sebabnya. Serangan hewan ini dimulai dari Desa Bebekan, Ketegan, Nambangan, Tawangsari dan Bringin Bendo Kecamatan Taman. Namun lokasi penyerangan sudah meluas mencapai Desa Jemundo Kecamatan Taman dan berhasil melukai 26 orang. Selain meresahkan, serangan monyet ini juga bisa menyebabkan rabies. 

Fenomena Serangan Tomcat

Serangan serangga yang satu ini merupakan kejadian luar biasa yang baru - baru ini terjadi dan menyerang kota Surabaya. Dan bahkan telah mencapai kota Jakarta. Perubahan cuaca yang berlangsung cepat ternyata mendorong populasi sejumlah serangga tertentu tumbuh lebih pesat, seperti kasus serangan Tomcat dan ulat bulu. Fenomena itu harus mendapat perhatian serius. Karena kondisi tersebut bakal terus berlangsung dalam jangka panjang. Racun Tomcat sendiri jauh lebih berbahaya dari racun yang dihasilkan oleh ular kobra.



0 komentar:

Posting Komentar